Menjadi seorang Kepala Sekolah tidaklah semudah yang dibayangkan artinya bahwa seorang Kepala Sekolah haruslah memenuhi syarat kompetensi Kepemimpinan yang antara lain adalah:
1. Kompetensi Kepribadian artinya dalam hal ini
1. Kompetensi Kepribadian artinya dalam hal ini
- Seorang Kepala sekolah harus memiliki integritas kepribadian,
- Seorang Kepala sekolah harus memiliki keinginan yang kuat dalam pengembangan diri dan bersikap terbuka dalam melaksanakan tugas pokok dan fungsinya
- Mampu mengendalikan diri dalam menghadapi masalah dalam pekerjaan,
- Memiiki bakat dan minat jabatan untuk menjadi seorang pemimpin pendidikan
2. Kompetensi Manajerial artinya seorang Kepala sekolah
- Mampu menyusun perencanaan sekolah untuk berbagai tingkatan perencanaan,
- Mampu mengembangkan organisasi sekolah sesuai dengan kebutuhan,
- Mampu memimpin guru dan staf dalam rangka pendayagunaan sumber daya manusia secara optimal,
- Mampu mengelola sarana dan prasarana sekolah dalam rangka pendayagunaan secara optimal,
- Mampu mengelola hubungan sekolah – masyarakat dalam rangka pencarian dukungan ide, sumber belajar, dan pembiayaan sekolah,
- Mampu mengelola kesiswaan, terutama dalam rangka penerimaan siswa baru, penempatan siswa, dan pengembangan kapasitas siswa,
- Mengelola pengembangan kurikulum dan kegiatan belajar mengajar sesuai dengan arah dan tujuan pendidikan nasional,
- Mampu mengelola keuangan sekolah sesuai dengan prinsip pengelolaan yang akuntabel, transparan, dan efisien,
- Mampu mengelola ketatausahaan sekolah dalam mendukung kegiatan-kegiatan sekolah, Mengelola unit layanan khusus sekolah dalam mendukung kegiatan pembelajaran dan kegiatan kesiswaan di sekolah,
- Mampu menerapkan prinsip-prinsip kewirausahaan dalam menciptakan inovasi yang berguna bagi pengembangan sekolah,
- Mampu menciptakan budaya dan iklim kerja yang kondusif bagi pembelajaran siswa,
- Mampu mengelola sistem informasi sekolah dalam mendukung penyusunan program dan pengambilan keputusan, Terampil dalam memanfaatkan kemajuan teknologi informasi bagi peningkatan pembelajaran dan manajemen sekolah, Terampil mengelola kegiatan produksi/jasa dalam mendukung sumber pembiayaan sekolah dan sebagai sumber belajar sisiwa,
- Mampu melaksana-kan pengawasan terhadap pelaksana-an kegiatan sekolah sesuai standar pengawasan yang berlaku.
3. Kompetensi Supervisi artinya seorang kepalah sekolah
- Harus mampu melakukan supervisi sesuai prosedur dan teknik-teknik yang tepat
- Harus mampu melakukan monitoring, evaluasi dan pelaporan program pendidikan sesuai dengan prosedur yang tepat
4. Kompetensi Sosial artinya seorang Kepala Sekolah
- Harus terampil bekerja sama dengan orang lain berdasarkan prinsip yang saling menguntungkan dan memberi manfaat bagi sekolah
- Harus mampu berpartisipasi dalam kegiatan sosial kemasyarakatan
- Harus memiliki kepekaan sosial terhadap orang atau kelompok lain:
0 comments:
Post a Comment
Click to see the code!
To insert emoticon you must added at least one space before the code.